Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ayo UPGRADE life skillmu tentang pemanfaatan akun belajar dengan join di GMT 2023

 gmtl1b8

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh,
Salam jumpa lagi sahabat hebat abihania.net semuanya😀.
Semoga sahabat hebat semua dalam keadaan baik dan sehat selalu. Aamiin😁🙏

Sahabat hebat, bahwa proses pengembangan diri kita, khususnya sebagai guru, dan umumnya bagi kita semuanya, tidak boleh 'mandeg' atau berhenti. Dengan terus berkembangnya peradaban dan teknologi yang ada di sekeliling kita, maka kita juga harus berupaya untuk terus meng-upgrade pengetahuan dan kompetensi kita. Dalam terminologi barat kita mengenal 'long life education' atau pendidikan sepanjang hayat. Dalam agama Islam, bahkan ini sangat sesuai dengan pesan baginda Nabi SAW, bahwa menuntut ilmu itu dari buaian sampai kita masuk ke liang lahat (mati).

Oiya sahabat, pada kesempatan ini saya akan memposting informasi terkait rekrutmen calon peserta pelatihan intensif bersertifikat internasional, yakni adalah Google Master Trainer atau yang sering disingkat GMT.

Mungkin para sahabat ada yang masih agak-agak bingung nih. Apa sih GMT? GMT atau Google Master Trainer adalah program pelatihan dan mentoring intensif online mengenai dasar-dasar keahlian penggunaan Google Workspace for Education untuk melatih guru dan tenaga pendidik lainnya agar mampu bekerja secara kolaboratif, berkomunikasi dengan efektif, dan mengajar dengan interaktif dengan akun belajar.id . Program pelatihan ini akan mempersiapkan Pendidik Terpilih yang diseleksi berdasarkan kriteria Kemdikbud yang nantinya memiliki tugas untuk melatih guru dan tenaga kependidikan lainnya untuk memanfaatkan perangkat Google Workspace for Education di akun pembelajaran (belajar.id).
Program ini adalah kolaborasi antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI dengan Google for Education dan REFO. Di dalam program ini, peserta terpilih akan dilatih secara intensif terkait dasar-dasar keahlian penggunaan Google Suite for Education, dan dipersiapkan untuk pengambilan sertifikasi internasional Google Certified Educator (Sertifikat Pendidik Google) Level 1.

Olehnya, ayo para guru, tenaga kependidikan, dinas pendidikan, dan staf Kemdikbud-ristek dengan akun belajar.id yang memiliki kapasitas melatih, memimpin, dan berkolaborasi dengan berbagai organisasi dan institusi pendidikan untuk dapat mengikuti Program Google Master Trainer yang dilakukan secara daring ini.

Melalui program ini kita akan:
  • Bertumbuh sebagai fasilitator pembelajaran profesional.
  • Bekerja secara efisien, mengajar dengan interaktif.
Dengan mengikuti kegiatan atau program ini, maka kita akan mendapatkan: 
  • Voucher Ujian Sertifikat Pendidik Google Level 1 yang diakui internasional (Google Certified Educator Level 1)*
  • Sertifikat Penghargaan dari KEMDIKBUD-RISTEK
  • Sertifikat Partisipasi program Google Master Trainer 32 jam
  • Sertifikat Kontribusi Pelatihan Guru 32 Jam
  • Simulasi Ujian
Tanggal program: 
Program ini akan dilaksanakan sebanyak 4 kali tatap muka virtual bersama Coach Steven, dkk, pada tanggal 19, 26 Agustus, dan 2, 9 September 2023 dan dilanjutkan dengan mentoring dan pengimbasan di bulan September 2023.

Pendaftaran bisa mulai dari sekarang sampai pada tanggal 11 Agustus 2023, dan pengumuman peserta yang lolos seleksi calon peserta program akan diumumkan pada tanggal 11 Agustus 2023. Oiya, satu syarat untuk mengikuti kegiatan ini adalah bahwa calon peserta mesti harus SUDAH memiliki akun pembelajaran belajar.id

Ayo, teman-teman sahabat hebat, jangan sampai ketinggalan! Ayo kita optimasi dan manfaatkan fitur-fitur super yang tersedia pada platform google 'workspace for education' yang telah fasilitasi oleh Kemdikbud melalui penyediaan akun pembelajaran untuk para guru, peserta didik, dan tendik yang lain.

Untuk link pendaftaran, silahkan klik tautan dibawah ini!
Sementara, untuk info lebih detail mengenai program ini silahkan klik tautan: https://www.refoindonesia.com/gmt/

Posting Komentar untuk "Ayo UPGRADE life skillmu tentang pemanfaatan akun belajar dengan join di GMT 2023"